Virtual Conference Hexagon City selesai sudah. Selama dua minggu telah ada 368 pembicara dengan 350 topik bahasan. Pantas saja jika Virtual Conference Hexagon City ini disebut sebagai virtual conference pertama yang terbesar di Indonesia.
Pada pekan ketiga ini saya memilih untuk lebih banyak menjadi Butterfly. Jika di pekan pertama saya sudah menjadi speaker, pekan kedua menjadi Bumblebee dengan ikut beberapa workshop maka do pekan ketiga, saya beristirahat.
Baca Juga : Pengalaman Live di YouTube dengan StreamYard
Jika dihitung, hanya ada 3 virtual conference yang saya ikuti. Semuanya yang dilakukan oleh tetangga Co Housing 6.
Saya mengikuti cerita mbak Geta yang sungguh inspiratif. Bagaimana mbak Geta berjuang di tanah rantau, Qatar sambil harus mengalami operasi abses payudara.
Setiap cobaan yang datang dihadapi dengan lapang dada. Mbak Geta terus berkarya hingga menghasilkan puluhan antologi dan dalam proses menulis buku solo. Benar kiranya, Badai Pasti Berlalu ya mbak Geta?!
Saya juga menyimak virtual conference mbak Zakiyah. Mbak Zakiyah membagi tips komunikasi yang harmonis dengan pasangan. Ini topik yang amat penting ya. Komunikasi seringkali menjadi sebab hancurnya rumah tangga. Jadi, penting buat saya untuk bisa menjalin komunikasi yang baik dengan pasangan.
Terakhir, saya juga mengikuti saat mbak Lintang berbagi pengalaannya menjadi penyitas COVID. Cerita mbak Lintang ini menjadi pelajaran bagi saya. Bahwa sangat penting menjaga kesehatan sekaligus tetap memberikan dukungan kepada teman atau kerabat yang terkena COVID ini. Penyitas COVID perlu dukungan, menanyakan kabar saja sudah bisa membuat bahagia.
Oh ya, saat pekan kedua saya diminta ibu Walikota Hexagon City untuk menulis tentang Virtual Conference di blog. Sebenarnya semua cerita tentang perkuliahan Bunda Produktif selalu saya tulis di blog. Tapi jika liputan lengkap tentang virtual conference ini belum. Maka saya pun menuliskan tentang virtual conference ini secara lengkap dalam tulisan dibawah ini.
Baca Juga : Hexagon City Hadirkan Virtual Conference Pertama dan Terbesar di Indonesia
Bagi saya Virtual Conference Hexagon City memberikan banyak pengalaman berharga yang tak terlupakan.
Bagaimana dengan teman-teman? Apa kesan yang didapat dari Virtual Conference Hexagon City ini?
Ceritakan pengalamannya di kolom komentar ya..
Terima Kasih